Jumat, 09 Desember 2022

Bertindak Sebagai Pembina Upacara, Dandim 0715 Berikan Wasbang di SMK Bina Utama




Kendal - Upaya membangun generasi yang memiliki wawasan kebangsaan yang tangguh terus digalakkan oleh Kodim 0715/Kendal dan jajarannya dengan mengunjungi sekolah-sekolah di Kabupaten Kendal. Menyikapi hal tersebut , Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Misael Marthen Jenry Polii, S.Sos bertindak sebagai Pembina Upacara untuk memberikan motivasi dan materi wawasan kebangsaan kepada para siswa- siswi serta pelantikan taruna taruni angkatan 6 SMK Bina Utama Kendal . Jumat (09/12/22)

Dalam amanatnya Letkol Inf Misael Misael Marthen Jenry Polii, S.Sos. menyampaikan sebagai generasi muda kita harus mempunyai cita-cita setinggi langit karena tantangan semakin hari semakin besar. Seperti halnya saat ini di era teknologi AI( Artifisial Intellegence) itu mengurangi lowongan pekerjaan.

“Kita harus rajin belajar jangan bermalas-malasan agar nanti kedepannya dapat menggapai cita-cita yang kita inginkan” ujar Letkol Inf Jenry Polii. 

Lanjut Dandim mengungkapkan kepada siswa siswi sebagai generasi  penerus bangsa harus memiliki wawasan kebangsaan yang tangguh, serta wajib menjaga keamanan, ketertiban dan menjaga kebhinekaan juga kerukunan sesama tanpa membedakan suku, ras, agama, adat dan budaya di SMK Bina Utama.

“Harapan saya siswa siswi Bina Utama berkarakter yang nantinya melahirkan bibit-bibit pemimpin yang berkualitas di masa depan serta hindari hal-hal buruk seperti sex bebas, narkoba, tawuran serta perkelahian dan apabila sudah bermasalah akan berhadapan dengan penegak hukum tegas Dandim Kendal.

Sementara itu Kepala Sekolah Bina Utama M. Hariyadi, Mpd. mengatakan rasa terima kepada Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Misael Marthen Jenry Polii, S.Sos. yang telah datang langsung memberikan wawasan kebangsaan dan pengarahan kepada anak didiknya.

“Kami juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari pihak Kodim 0715/Kendal melalui Koramil 01/Kendal dalam membina dan membantu memberikan pelatihan kepada siswa kami selama 6 tahun ini. kedepan semoga hubungan ini terus berlanjut dalam pembentukan karakter dan pembinaan fisik dan mental” Pungkas Hariyadi.(HuntPendim0715)

Kamis, 08 Desember 2022

Babinsa Poncorejo Koramil Gemuh Dampingi Imunisasi Balita

  




KENDAL - Babinsa Poncorejo  Koramil 0715-06/Gemuh  Sertu Teguh Prasetyo melaksanakan kegiatan pendampingan posyandu bagi balita guna memantau pertumbuhan dan perkembangannya dan terhindar dari stunting  di aula balai desa Poncorejo Kec. Gemuh Kab. Kendal. Selasa (06/12/22)

Menurut sertu Teguh, kehadiran dirinya sebagai babinsa memang mempunyaitugas untuk memonitor perkembangan situasi di wilayah binaan. "Kegiatan yang sifatnya membangun seperti imunisasi balita juga merupakan kegiatan yang perlu di lakukan pendampingan, meski bukan tugas utama babinsa, dengan kehadiran babinsa di harapkan dapat membantu petugas kesehatan, kita bantu jaga ketertiban dan membantu apa saja yang sekiranya perlu uluran tangan", Katanya.

Siska, petugas kesehatan dari puskesmas ll Gemuh mengatakan bahwa kegiatan tersebut memang rutin di laksanakan tiap bulan. "kita pantau perkembangan bayi agar terjaga kesehatannya, hari ini di ikuti 53 Balita dari desa Poncorejo", terangnya.

Rabu, 07 Desember 2022

Kasdim Kendal Hadiri Kegiatan Kendal Bersholawat

 

Kendal, - Dalam rangka menyongsong akhir Tahun 2022, Kasdim 0715/Kendal Mayor Inf Sukamto beserta Forkopimda Kabupaten Kendal menghadiri acara kegiatan "Kendal Bersholawat" bersama Habib Syech Abdul Qodir Assegaf dan Ustad Syamsuddin Nur Makka bertempat di Alun-alun Kabupaten Kendal. Selasa(07/12/22).

Kegiatan yang diisi pembacaan Sholawat dan Doa bersama Habib Syech Abdul Qodir Assegaf dan Ustad Syamsuddin Nur Makka tersebut dihadiri oleh Bupati Kendal Dico M Ganinduto,BSc, Kasdim 0715/Kendal Mayor Inf Sukamto serta diikuti tamu undangan dari kalangan Pemerintah Daerah, Masyarakat dan Santri Ponpes di Wilayah Kabupaten Kendal.

Babinsa Brangsong Ikuti Penyuluhan Bahaya Narkoba

 

Kendal, - Babinsa Tosari Koramil 12/Brangsong Kodim 0715/Kendal Serda Warsono bersama Bhabinkamtibmas Polsek brangsong Ipda Putra melaksanakan kegiatan mengikuti penyuluhan bahaya Narkoba untuk masyarakat Generasi Muda dan Pelajar di balai Desa Tosari Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Selasa (06/12/22).

Pada kesempatan tersebut, Serda Warsono mengatakan, "Selaku Babinsa sebagai aparat kewilayahan, Kita harus selalu menjadi pelopor untuk memerangi narkoba, karena Narkoba merupakan musuh besar bagi bangsa yang kita cintai ini, Hindari dan jauhi Narkoba karena jenis barang haram tersebut dapat menghacurkan segala-galanya," Jelasnya.

Petugas penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan Penyalalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) menjelaskan, "Narkoba secara etimologi berasal dari bahasa Yunani yang memiliki arti "kelenger", hal yang bisa membuat seseorang tidak sadarkan diri (flay).

"Sedangkan menurut UU Nomer 35 tahun 2009, narkoba adalah sejenis zat atau obat yang berasal dari tanamam atau bukan tanaman, baik sintetis maupun semi sintesis yang dapat menyebabkan penurunan kesadaran, menghilangkan rasa nyeri dan dapat menimbulkan ketergantungan," ucapnya.

Menurutnya, narkoba sendiri memiliki berbagai jenis, diantaranya adalah heroin, ganja dan sabu-sabu.Heroin adalah sejenis opioid alkalaoid yang memiliki bentuk seperti kristal putih. Heroin memiliki efek samping bagi penggunanya yaitu dapat menimbulkan halusinasi yang berlebihan.

"Kalau ganja adalah tumbuhan budidaya penghasil serat, namun tanaman ini lebih dikenal karena kandungan zat narkotika pada biji buahnya. Zat ini dinamakan dengan tetrahidrokanabinol yang dapat membuat pemakainya mengalami euforia yang berlebihan," ujarnya.

Sedangkan sabu-sabu adalah obat psikostimulansia dan simpatomimetik yang memliki efek samping bagi penggunanya seperti, hiperaktif, pupil melebar, kegelisahan, mulut kering, dan bahkan dapat mengakibatkan kematian.

"Jadi narkoba juga mengandung berbagai zat seperti, stimulan, halusinogen, depresan dan zat adiktif. Zat stimulation, zat ini dapat membuat penggunanya lebih bertenaga untuk sementara waktu," jelasnya.

 

Selasa, 06 Desember 2022

Koramil Kota Kendal Beri Sembako Ke Warga Yang Rumahnya Kebakaran


 

Kendal, - Komando Rayon Militer (Koramil) 01/Kota Kendal Kodim 0715/Kendal di pimpin oleh Batituud Peltu Eristijanto melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sembako kepada warga yang rumahnya kebakaran di Kelurahan Jotang Kecamatan Kendal Kabupaten Kendal. Jum'at  (02/12/22)

Dalam kegiatan tersebut Peltu Eristijanto mengatakan, "Kegiatan Kita hari ini selain membantu membersihkan puing puing rumah warga yang terbakar yaitu rumah bapak Jumali 68 tahun, rumah bapak Sudarsono 65 tahun dan rumah bapak Solekhan 58 tahun, Kita juga memberi bantuan sembako kepada warga yang rumahnya kebakaran tersebut dengan tujuan untuk membantu meringankan kesulitan warga di wilayah binaan", jelasnya.

Sementara itu Solekhan 58 tahun salah seorang warga yang rumahnya mengalami musibah kebakaran merasa sangat senang dengan kehadiran TNI dari Koramil 01/Kota Kendal Kodim 0715/Kendal. "Terima kasih bapak-bapak TNI yang sudah membantu membersihkan puing-puing rumah yang kebakaran dan terimakasih juga atas bantuan sembakonya", kata Solekhan.

Anggota Koramil Kota Kendal Bantu Bersihkan Puing Rumah Warga

 

Kendal, - Anggota Komando Rayon Militer (Koramil) 01/Kota Kendal Kodim 0715/Kendal di pimpin oleh Batituud Peltu Eristijanto melaksanakan kegiatan membantu membersihkan puing-puing rumah warga yang mengalami musibah kebakaran di Kelurahan Jotang Kecamatan Kendal Kabupaten Kendal. Jum'at  (02/12/22)

Dalam kegiatan membantu membersihkan puing puing rumah warga yang terbakar yaitu rumah bapak Jumali 68 tahun, rumah bapak Sudarsono 65 tahun dan rumah bapak Solekhan 58 tahun tersebut Peltu Eristijanto mengatakan, "Sudah menjadi tugas Kami sebagai aparat teritorial atau Babinsa untuk membantu warga binaan, Dalam tugas-tugasnya, Kami Babinsa melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah binaan dan mengikuti kegiatan yang ada di wilayah di Desa binaan masing-masing, sehingga mengetahui segala kegiatan serta ikut membantu apa yang menjadi kesulitan masyarakat di Desa binaannya serta melaporkan ke Danramil dan Komando atas", jelasnya.

Sementara itu Solekhan 58 tahun salah seorang warga yang rumahnya mengalami musibah kebakaran merasa sangat senang dengan kehadiran TNI dari Koramil 01/Kota Kendal Kodim 0715/Kendal. "Terima kasih bapak-bapak TNI yang sudah membantu membersihkan puing-puing rumah yang kebakaran dan terimakasih juga atas bantuan sembakonya", kata Solekhan.

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html